Jumat, 16 Mei 2025
Home »
» Polda Sultra Amankan 97 Tersangka Selama Operasi Pekat Anoa 2025
Polda Sultra Amankan 97 Tersangka Selama Operasi Pekat Anoa 2025
NUQTA.NEWS, Kendari – Operasi Pekat Anoa 2025 yang dilaksanakan oleh Polda Sultra dan jajaran Polres/Ta berhasil mencatat hasil yang signifikan dalam upaya pemberantasan penyakit masyarakat. Selama dua pekan pelaksanaan, sebanyak 71 kasus berhasil diungkap dengan 97 tersangka yang kini menjalani proses hukum.
Operasi ini digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia sejak 1 hingga 15 Mei 2025.
Fokus utama dari operasi yakni memerangi premanisme, peredaran miras, narkoba, perjudian, dan prostitusi yang kerap menjadi sumber keresahan publik.
Dari seluruh kasus, premanisme menjadi dominan dengan 32 kasus yang melibatkan 51 orang. Modus kejahatan yang dilakukan antara lain penguasaan lahan parkir ilegal, pemalakan, hingga ancaman menggunakan senjata tajam. Beberapa pelaku dilakukan pembinaan untuk mencegah tindak kriminal berulang.
Selain itu, sebanyak 182 tersangka dari kasus peredaran miras juga ditangkap, dengan barang bukti mencapai lebih dari 4.000 liter. Sementara itu, narkoba tetap menjadi ancaman serius dengan 17 kasus dan barang bukti 295 gram sabu.
Kepolisian memastikan bahwa Operasi Pekat tidak berhenti pada penangkapan saja. Kombes Pol Iis Kristian menegaskan bahwa kegiatan ini akan ditindaklanjuti dengan langkah-langkah preventif, termasuk pembentukan satuan tugas khusus untuk menindak tegas praktik premanisme yang masih marak terjadi.
0 komentar:
Posting Komentar